Minggu, 08 November 2009

Warga Sulut Tewas Di Lokasi Tambang Emas Poboya

Palu- Sudiarto Patonengan (29), warga Tatoareng, Kabupaten Kepualauan Sangihe, Sulawesi Utara, tewas di lokasi tambang emas Kelurahan Poboya, Kecamatan Palu Timur, Sulawesi Tengah, Sabtu (7/11).

Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 18.00 Wita, di lokasi tambang emas Kelurahan Poboya. Menurut salah seorang saksi mata, korban yang diketahui salah seorang petugas tumbuk-tumbuk batu emas di Kelurahan Poboya, tewas setelah terjatuh dari tumpukan batu ref yang ketinggiannya diperkirakan mencapai lima meter.

Saat terjatuh, kepala korban serta bagian pelipis sebelah kanan terterbentur di batu sehingga mengakibatkan korban pingsan. Saat itu juga, korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Wirabuana Palu. Namun, saat berada di RS yang beralamat di Jalan Sisingamangaraja itu, nyawa korban sudah tidak terselamatkan lagi akibat luka yang dialami korban di bagian kepala.

“Kemungkinan luka yang dialami korban dibagian kepala berada di tempat yang sensitive sehingga nyawa korban tidak bisa tertolong lagi,”ujar Kapolsek Palu Timur AKP Darno, yang dikonfirmasi soal kejadian tersebut.

Sebagai langkah penyelidikan, lanjut Darno, jenazah korban lalu dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Sulteng untuk di visum. Korban dibawa ke RS Bhayangkara sekitar pukul 20.30 Wita. saat jenazah Sudiarto sudah berada di RS Bhayangkara, pihak keluarga telahnya pun langsung menjemput korban.

Jenazah korban dibawa kerumah keluarganya yang ada di Palu, Jalan Garuda malam tadi sekitar pukul 12.00 Wita.--07--

Tidak ada komentar:

Posting Komentar